Fazar Supriadi Laporkan Percepatan Penurunan Stunting kepada Sekda Jabar, Diharapkan Lebih Gencar di 2025

Screenshot

Jabartrust.com, Bandung – Dalam rangka berpamitan dengan sejumlah mitra strategis Program Bangga Kencana di Provinsi Jawa Barat, termasuk Sekretaris Daerah (Sekda) Jabar, DP3AKB, Juang Kencana, dan Perkadis, Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Barat Fazar Supriadi Sentosa juga menyampaikan laporan mengenai perkembangan program percepatan penurunan stunting. Hal ini dilakukan dalam pertemuan yang berlangsung pada Senin (20/01/25), dengan fokus utama pada evaluasi dan rencana aksi untuk tahun 2025.

Fazar, yang akan melanjutkan tugas ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengapresiasi berbagai capaian yang telah diperoleh dalam upaya menurunkan angka stunting di Jawa Barat. Ia melaporkan kemajuan program-program yang sudah berjalan, serta tantangan yang masih harus dihadapi dalam mencapai target tersebut.

Baca Juga :  Sejarah Gemilang: Jabar Berjaya Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia FIFA U-17

Sekda Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, turut memberikan apresiasi atas capaian yang telah diraih. Namun, beliau menekankan pentingnya untuk mempercepat proses penurunan stunting pada tahun 2025. “Di tahun 2025, kita harus lebih gencar lagi. Intervensi yang dilakukan harus lebih terarah, langsung menyasar sasaran yang membutuhkan,” ujar Herman Suryatman dengan tegas.

Pesan ini menjadi pengingat bagi seluruh pihak terkait untuk meningkatkan intensitas dan ketepatan dalam melaksanakan program penurunan stunting, agar target tersebut bisa tercapai dengan optimal. Sebagai langkah lanjutan, Sekda juga berharap koordinasi antar instansi dan mitra kerja dapat semakin diperkuat untuk mempercepat hasil yang lebih signifikan.(Nonu)