Jasa Raharja Bersama Mitra Terkait Adakan Sosialisasi Keselamatan dalam Berkendara

JABARTRUST.COM, BANDUNG – Untuk memberikan pengetahuan mengenai keselamatan berkendara, Jasa Raharja Cirebon menghadiri Pemantauan Persyaratan Penyelenggaraan Kompetensi Pengemudi Kendaraan Bermotor yang berada  di Wilayah Kabupaten Cirebon dan juga sekitarnya.

Acara ini diinisiasi oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon bertempat di Hotel Sutan Raja Cirebon. Acara kali ini Dihadiri juga oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, Kepala Unit Kamsel Kepolisian Polresta Cirebon dan juga Organda Kabupaten Cirebon.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan tambahan wawasan kepada para pengemudi kendaraan bermotor akan perlunya tertib berlalu lintas.

Jasa Raharja selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan terus selalu mendukung dan berinovasi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Sambut Dansektor 22 Citarum Harum Baru, Yana Ajak Tingkatkan Kolaborasi