Jelang Musim Mudik, Perlintasan KA Masih Banyak Tanpa Palang Pintu

Foto ; ilustrasi kereta api

JABARTRUST.COM,KAB.SUBANG – Jalur mudik di wilayah utara Kabupaten Subang, Jabar, rawan kecelakaan. Pasalnya, hingga saat ini masih banyak lintasan rel kereta api tanpa dilengkapi palang pintu. Padahal, di jalur tersebut selalu ramai dilalui kendaraan pada saat musik mudik lebaran.

Dengan kondisi itu, bagi para pemudik yang akan melintasi wilayah pantura Kabupaten Subang, Jawa Barat diimbau berhati-hati.

Selain tanpa palang pintu, perlintasan tersebut juga tidak dijaga petugas karena terbatasnya personel. Padahal di perlintasan kereta api di wilayah pantura itu, banyak dilalui kendaraan bermotor terutama pada saat arus mudik lebaran.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Subang, Dikdik Solihin, melihat banyaknya perlintasan kereta api tanpa palang pintu di wilayah pantura Kabupaten Subang, terutama pada musim arus mudik, pihaknya akan berkoordinasi kepada pemerintah desa yang terdapat perlintasan kereta api tanpa palang pintu.

Baca Juga :  Atribut Kampanye Marak, Tidak Dongkrak PAD Subang

“Kami akan berkoordinasi dengan aparat pemerintahan desa yang wilayah terdapat perlintasan kereta api tanpa palang pintu,”ujar Dikdik,

“Kami ( Dinas Perhubungan Kabupaten Subang ) meminta aparat desanya menempati warga atay sukarelawan untuk menjaga perlintasan kereta api tanpa palang pintu tersebut,”tambah Dikdik.

Namun, Didik mengakui, penjagaan perlintasan itu kurang maksimal karena hanya dilakukan di jam-jam tertentu saja.

Pemerintah Kabupaten Subang, melalui Dinas Perhubungan, berharap agar PT Kereta Api Indonesia (KAI) bersama pihak terkait lainnya untuk memperhatikan keselamatan warga dengan memasang palang pintu di setiap perlintasan kereta api.***(Harry)