Timnas Indonesia U-23 Mencetak Sejarah, Menang 1-0 atas Australia

Jabartrust.com, Doha – Timnas Indonesia U-23 membuat sejarah dengan kemenangan 1-0 melawan Australia dalam laga kedua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (18/4) malam WIB. Gol tunggal dicetak oleh Komang Teguh Trisnanda pada menit ke-45, dengan sundulan setelah menyambar tembakan Nathan Tjoe-A-On.

Kemenangan ini tidak hanya menjadi kejutan, tetapi juga momen bersejarah bagi Timnas Indonesia U-23. Ini adalah kali pertama mereka meraih kemenangan di ajang Piala Asia U-23.

Tim yang dilatih oleh Shin Tae Yong datang ke turnamen ini sebagai debutan setelah berhasil meraih posisi teratas di Grup K babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Piala Asia U-23 pertama kali digelar pada tahun 2013 dan telah berlangsung sebanyak enam edisi. Namun, sejak edisi pertama hingga kelima, Timnas Indonesia U-23 tidak pernah berhasil lolos ke putaran final.

Baca Juga :  Rencana Transportasi untuk Piala Dunia U-17

Sebagai debutan, Timnas Indonesia U-23 telah berhasil mencatat sejarah. Hasil positif ini juga meningkatkan peluang mereka untuk melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024.

Dengan raihan tiga poin, Timnas Indonesia U-23 naik ke posisi kedua dalam klasemen Grup A, hanya kalah selisih gol dari Qatar yang akan bertanding melawan Yordania. Mereka akan menghadapi Yordania pada pertandingan terakhir di fase grup pada Minggu (21/4).